Tempat Berbagi ilmu Pengetahuan

Thursday, September 26, 2024

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, menjelaskan bahwa Timnas Indonesia U-20 hanya memerlukan dua penyerang murni untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, menjelaskan bahwa Timnas Indonesia U-20 hanya memerlukan dua penyerang murni untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Pilihan jatuh kepada Jens Raven dan Muhammad Ragil. Oleh karena itu, Arkhan Kaka bersama Ousmane Maiket Camara yang berposisi sebagai pemain bernomor sembilan harus tersisih dari Garuda Nusantara.

🗣️"Pertimbangan teknis dari tim kepelatihan Timnas Indonesia U-20," ujar Sumardji mengenai pencoretan Arkhan Kaka.

🗣️"Sebab, ia harus bersaing dengan empat striker yang ada. Sementara, kebutuhan hanya dua penyerang," jelas Sumardji soal lini depan Timnas Indonesia U-20.

🗣️"Dengan kembali ke klub, harapannya ia bisa meningkatkan performa dan bisa kembali dipanggil ke Timnas Indonesia U-20," ucap pria yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.

Belakangan, penampilan Arkhan Kaka bersama Timnas Indonesia U-20 memang kurang memuaskan. Ujung tombak berusia 17 tahun itu kalah bersaing dengan Jens Raven.

📝Sumber bola.com

 

Share:

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Definition List

Unordered List

Support